Senin, 28 Februari 2011

Soal UKK IPS (Tipe 03)


A. Beri tanda silang pada huruf a, b, atau c yang merupakan jawaban benar! Kerjakanlah di buku tugasmu!

1. Berikut ini pekerjaan yang menghasilkan jasa adalah . . . .
  1. petani dan sopir
  2. guru dan dokter
  3. peternak dan montir
2. Pekerjaan yang menghasilkan barang adalah . . . .
  1. nelayan dan peternak
  2. perawat dan tukang sol sepatu
  3. petani dan pencukur rambut
3. Dari beternak ayam akan menghasilkan . . . .
  1. daging dan telur
  2. telur dan bulu
  3. bulu dan daging
4. Seseorang bekerja untuk . . . .
  1. mendapatkan kesenangan
  2. menghabiskan waktu
  3. mencari nafkah
5. Nilai uang yang tercatat atau tertulis pada uang itu disebut...
  1. nilai kartal
  2. nilai giral
  3. nilai nominal
6. Alat pembayaran dalam bentuk surat berharga disebut...
  1. nilai kartal
  2. uang giral
  3. uang nominal
7. Uang yang kita gunakan sehari-hari dicetak oleh . . . .
  1. Perum Peruri
  2. Perum Percetakan Negara
  3. Departemen Keuangan
8. Gambar berikut ini, yang bekerja di bidang jasa adalah...
  1. tukang kayu
  2. petani
  3. supir mikrolet
9. Untuk bekerja seseorang harus memiliki pengetahuan dan  ...
  1. keterampilan
  2. kesehatan
  3. cita-cita
10. Pekerjaan harus dilakukan dengan . . . .
  1. disiplin
  2. santai
  3. biasa saja
11. Orang yang tidak punya pekerjaan disebut . . . .
  1. gelandangan
  2. pengangguran
  3. pensiunan
12. Yang tergolong kebutuhan primer adalah . . . .
  1. rekreasi
  2. pendidikan
  3. pakaian
13. Pekerjaan di bawah ini yang menghasilkan barang adalah ...
  1. sopir
  2. peternak
  3. dokter
14. Pekerjaan yang akan dilakukan harus disesuaikan dengan . . .
  1. kemampuan
  2. keterampilan
  3. kemampuan dan keterampilan
15. Zaman dulu orang belum mengenal uang. Barang kebutuhan diperoleh dengan tukar-menukar barang yang disebut . . . .
  1. barter
  2. transfer
  3. oper
16. Untuk mempermudah jual beli sekarang digunakan uang. Jual beli akan terjadi jika . . . .
  1. penjual dapat memaksa pembeli
  2. pembeli dapat memaksa penjual
  3. harga telah disepakati
17. Untuk memperoleh kesepakatan harga antara penjual dan pembeli biasanya dilakukan dengan cara . . . .
  1. tawar-menawar
  2. merebut
  3. berbaik hati
18. Gambar berikut ini adalah seorang . . . .
  1. perajin
  2. nelayan
  3. peternak
19. Yang termasuk kebutuhan sekunder adalah . . . .
  1. makanan dan hiburan
  2. pakaian dan pendidikan
  3. pendidikan dan hiburan
20. Ciri-ciri orang yang memiliki semangat bekerja adalah . . . .
  1. disiplin dan jujur
  2. disiplin dan santai
  3. ceria dan santai

B. Isi titik-titik berikut ini pada buku tulismu!
1. Alasan seseorang bekerja adalah . . . .
2. Montir bekerja dalam bidang . . . .
3. Beternak sapi akan menghasilkan . . . dan . . . .
4. Orang yang tidak memiliki keterampilan akan sulit mendapatkan ...
5. Selalu mengharapkan pemberian orang lain merupakan sikap ...
6. Nama mata uang negara kita adalah . . . .
7. Uang kertas terbuat dari . . . .
8. Uang logam terbuat dari . . . .
9. Perbedaan antara nilai tukar rupiah dengan mata uang asing disebut . . . .
10. Tempat menabung uang yang aman adalah di . . . .

C. Jawab soal-soal berikut ini pada buku tulismu!
1. Apa akibatnya jika seseorang malas bekerja?
2. Tulis tiga kebutuhan pokok manusia!
3. Tulis 3 contoh pekerjaan yang menghasilkan jasa!
4. Tulis 3 contoh pekerjaan yang menghasilkan barang!
5. Mengapa terjadi tawar-menawar dalam jual beli?


Sumber                       : IPS Kelas 3 SD/MI – M. Shaleh Muhammad
Ditulis kembali oleh : Artaqiem Daydy, S.Si.

Sabtu, 26 Februari 2011

Latihan Soal UKK IPS (Tipe 02)



    A. Beri tanda silang pada huruf a, b, atau c yang merupakan jawaban benar! Kerjakanlah di buku tugasmu!

    1. Jenis pekerjaan yang menghasilkan barang, yaitu ....
    1. tukang becak
    2. tukang cukur
    3. sopir angkot
    4. penjahit
    2. Nelayan menghasilkan ....
    1. sayuran
    2. telur
    3. padi
    4. ikan
    3. Ciri orang yang memiliki semangat kerja adalah ....
    1. gembira
    2. malas bekerja
    3. disiplin
    4. tidak bekerja
    4. Hasil pekerjaan yang dilakukan tidak dengan ikhlas akan ....
    1. tidak maksimal
    2. tidak mudah
    3. baik
    4. mudah
    5. Kegiatan jual beli di lingkungan rumah biasanya dilakukan di ....
    1. pasar
    2. warung
    3. toko besar
    4. supermarket
    6. Kegiatan jual beli bertujuan untuk ....
    1. memenuhi keinginan
    2. menghabiskan barang
    3. memenuhi kebutuhan hidup
    4. memperoleh barang
    7. Barang-barang yang dijual di warung diantaranya adalah ....
    1. mainan
    2. TV
    3. beras
    4. pakaian
    8. Jual beli di lingkungan sekolah umumnya berbentuk....
    1. warung
    2. minimarket
    3. toko besar
    4. supermarket
    9. Di koperasi biasanya disediakan barang kebutuhan siswa berupa...
    1. mainan
    2. makanan pokok
    3. barang-barang kebutuhan pokok
    4. alat tulis
    10. Kegiatan tukar menukar barang dengan barang disebut....
    1. jual
    2. barter
    3. beli
    4. tukar
    11. Contoh uang barang adalah ....
    1. batu
    2. uang
    3. barang
    4. kulit kerang
    12. Suatu alat yang dijadikan sebagai alat tukar masa kini adalah....
    1. uang barang
    2. beras
    3. uang
    4. emas
    13. Uang kertas terbuat dari bahan ....
    1. logam
    2. batu
    3. kertas
    4. alumunium
    14. Fungsi utama uang adalah untuk ....
    1. alat pembayaran
    2. tabungan
    3. membeli pakaian sekolah
    4. membeli sepatu
    15. Mengelola uang yang baik dilakukan dengan cara ....
    1. seenaknya
    2. semaunya
    3. boros
    4. sesuai kebutuh


    B. Kerjakanlah soal di buku tugasmu!

    1. Sebutkan contoh pekerjaan yang menghasilkan barang!
    2. Jika kamu ingin pergi ke suatu tempat, kamu membutuhkan jasa ....
    3. Sebutkan 3 macam barang apa saja yang biasa tersedia di warung!
    4. Ciri-ciri uang kertas adalah ....
    5. Jelaskan perbedaan uang sebagai penimbun kekayaan dan sebagai pemindah kekayaan!


    Sumber                  :   IPS kelas 3 untuk SD/MI – Herlan Firmansyah
    Ditulis kembali oleh :  Artaqiem Daydy, S.Si.

    Latihan Soal UKK IPS (Tipe 01)


    A. Beri tanda silang pada huruf a, b, atau c yang merupakan jawaban benar! Kerjakanlah di buku tugasmu!

    1. Pekerjaan di bagi menjadi dua jenis yaitu pekerjaan yang menghasilkan barang dan pekerjaan yang menghasilkan ...
    1. uang
    2. benda
    3. jasa
    2. Pak budi adalah pedagang bakso. Pekerjaan pak Budi termasuk pekerjaan yang menghasilkan ....
    1. barang
    2. benda
    3. jasa
    3. Pegawai negeri adalah orang yang mengabdi kepada ....
    1. investor
    2. negara
    3. swasta
    4. Pabrik motor termasuk usaha skala ....
    1. menengah
    2. kecil
    3. besar
    5. Manakah usaha yang menghasilkan jasa?
    1. percetakan
    2. toko kue
    3. cukur rambut
    6. Tugas seorang guru adalah ....
    1. mengajar siswa yang kaya
    2. membimbing muridnya
    3. membentak muridnya
    7. Jika lapangan kerja sedikit dan jumlah tenaga kerja banyak, akibatnya adalah ....
    1. banyaknya usaha yang maju
    2. banyaknya usaha yang bangkrut
    3. jumlah pengangguran meningkat
    8. Contoh usaha untuk mengurangi pengangguran adalah ....
    1. memberikan bantuan modal usaha
    2. mencari lowongan kerja
    3. tinggal saja dalam rumah
    9. Bantuan pemerintah berupa kredit untuk usaha kecil dan menengah bertujuan untuk ....
    1. mengembangkan usaha rakyat yang kaya
    2. membantu meningkatkan pendapatan rakyat
    3. membantu meningkatkan usaha kecil dan menengah
    10. Semangat merupakan pemacu .... manusia.
    1. kehidupan
    2. hasrat
    3. aktivitas
    11. Semangat bisa diterapkan dalam ....
    1. bermain dan belajar
    2. belajar dan bekerja
    3. bersenang-senang dan bermain
    12. Bila kita semangat saat bekerja, maka pekerjaan yang berat akan terasa ....
    1. tambah berat
    2. biasa saja
    3. ringan
    13. Dalam bekerja kita harus ....
    1. loyo
    2. santai
    3. semangat
    14. Manakah yang bukan ciri orang yang semangat bekerja?
    1. jujur dan ulet
    2. pantang menyerah
    3. lesu dan malas
    15. Semangat bekerja dapat kita dengar dalam lagu ....
    1. Bangun Pemuda Pemudi
    2. Bagimu Negeri
    3. Garuda Pancasila
    B. Isilah titik-titik berikut ini di buku tugasmu!

    1. Kebutuhan pokok manusia meliputi kebutuhan ..., ..., dan ....
    2. Untuk mendapatkan uang, maka manusia harus ....
    3. UKM singkatan dari ....
    4. Orang yang bekerja untuk negara disebut pegawai ....
    5. Orang yang bekerja untuk swasta disebut pegawai ....
    6. Semangat bekerja harus ditanamkan sejak kita masih ....
    7. Tukang cukur merupakan pekerjaan yang menghasilkan ....
    8. Tempat bertemunya penjual dan pembeli disebut ....
    9. Uang logam adalah uang yang terbuat dari bahan ....
    10. Zaman dahulu mendapatkan makanan dengan cara ... atau ....


    C. Kerjakanlah soal di buku tugasmu!
    1. Apa yang dimaksud dengan pekerjaan yang menghasilkan barang?
    2. Tuliskan lima ciri orang yang semangat bekerja!
    3. Tuliskan dua negara maju yang terkenal dengan semangat kerjanya!
    4. Apa yang dimaksud dengan kegiatan jual beli?
    5. Tuliskan dua manfaat menabung!


    Sumber                     :   IPS kelas 3 untuk SD/MI – Edi Hernawan

    Ditulis kembali oleh :  Artaqiem Daydy, S.Si.


    Sabtu, 19 Februari 2011

    Suku Sunda - Jawa Barat

    SUKU SUNDA


    Suku Sunda adalah kelompok etnis yang berasal dari bagian barat pulau Jawa, Indonesia, yang mencakup wilayah administrasi provinsi Jawa Barat. Suku Sunda merupakan etnis kedua terbesar di Indonesia, setelah etnis Jawa. Sekurang-kurangnya 15,41% penduduk Indonesia merupakan orang Sunda. Mayoritas orang Sunda beragama Islam. Namun dalam kehidupan sehari-hari, masih banyak masyarakat yang mempercayai kekuatan-kekuatan supranatural, yang berasal dari kebudayaan animisme dan Hindu. Kepercayaan tradisional Sunda Wiwitan masih bertahan di beberapa komunitas pedesaan suku Sunda, seperti di Kuningan dan masyarakat suku Baduy di Lebak yang berkerabat dekat dan dapat dikategorikan sebagai suku Sunda.
    Dalam urusan-urusan nasional, tidak banyak peran penting yang dimainkan oleh etnis Sunda. Walaupun peristiwa-peristiwa penting sering terjadi di Jawa Barat, namun sedikit sekali dari peristiwa tersebut yang diperankan oleh orang-orang Sunda. Dalam kancah kehidupan berbangsa dan bernegara, hanya sedikit orang Sunda yang menjadi pemimpin politik, sastrawan, dan pengusaha. Prestasi yang cukup membanggakan adalah banyaknya penyanyi dan artis dari etnis Sunda, yang berkiprah di tingkat nasional.[2]
    Sunda berasal dari kata Su yang berarti segala sesuatu yang mengandung unsur kebaikan. Orang Sunda meyakini bahwa memiliki etos atau karakter Kasundaan, sebagai jalan menuju keutamaan hidup. Karakter Sunda yang dimaksud adalah cageur (sehat), bageur (baik), bener (benar), singer (mawas diri), dan pinter (cerdas). Karakter ini telah dijalankan oleh masyarakat yang bermukim di Jawa bagian barat sejak jaman Kerajaan Salakanagara.
    Nama Sunda mulai digunakan oleh raja Purnawarman pada tahun 397 untuk menyebut ibukota Kerajaan Tarumanagara yang didirikannya. Untuk mengembalikan pamor Tarumanagara yang semakin menurun, pada tahun 670, Tarusbawa, penguasa Tarumanagara yang ke-13, mengganti nama Tarumanagara menjadi Kerajaan Sunda. Kemudian peristiwa ini dijadikan alasan oleh Kerajaan Galuh untuk memisahkan negaranya dari kekuasaan Tarusbawa. Dalam posisi lemah dan ingin menghindarkan perang saudara, Tarusbawa menerima tuntutan raja Galuh. Akhirnya kawasan Tarumanagara dipecah menjadi dua kerajaan, yaitu Kerajaan Sunda dan Kerajaan Galuh dengan Sungai Citarum sebagai batasnya.


    Peta linguistik Jawa Barat
    Dalam percakapan sehari-hari, etnis Sunda banyak menggunakan bahasa Sunda. Namun kini telah banyak masyarakat Sunda terutama yang tinggal di perkotaan tidak lagi menggunakan bahasa tersebut dalam bertutur kata.[3] Seperti yang terjadi di pusat-pusat keramaian kota Bandung dan Bogor, dimana banyak masyarakat yang tidak lagi menggunakan bahasa Sunda.
    Ada beberapa dialek dalam bahasa Sunda, antara lain dialek Sunda-Banten, dialek Sunda-Bogor, dialek Sunda-Priangan, dialek Sunda-Jawa, dan beberapa dialek lainnya yang telah bercampur baur dengan bahasa Jawa dan bahasa Melayu. Karena pengaruh budaya Jawa pada masa kekuasaan Kerajaan Mataram Islam, bahasa Sunda - terutama dialek Sunda Priangan - mengenal beberapa tingkatan berbahasa, mulai dari bahasa halus, bahasa loma/lancaran, hingga bahasa kasar. Namun di wilayah-wilayah pedesaan dan mayoritas daerah Banten, bahasa Sunda loma tetap dominan.

    Profesi
    Mayoritas masyarakat Sunda berprofesi sebagai petani, penambang pasir, dan berladang.[4] Sampai abad ke-19, banyak dari masyarakat Sunda yang berladang secara berpindah-pindah. Di wilayah perkotaan, banyak orang Sunda yang berprofesi sebagai buruh pabrik, pegawai negeri, dan pembantu rumah tangga. Profesi pedagang keliling banyak pula dilakoni oleh masyarakat Sunda, terutama asal Tasikmalaya dan Garut. Mereka banyak menjual aneka perabotan rumah tangga.

    Tugas PKn       : Suku-suku yang ada di Indonesia
    Nama               : M.Hilman Andhika
    No. Absen        : 22
    Kelas/Sekolah   : 3C SD Pembangunan Jaya

    Kamis, 17 Februari 2011

    Agenda Harian : Jum'at, 18 Februari 2011

    Jum’at, 18 Februari 2011

    *    PR Matematika Uji kompetensi Bab 4 Hal. 57-58; kerjakan di buku kotak-kotak (gunakan penggaris), dikumpulkan Rabu, 23-2-11. kerjakan soal+jawabnnya.
    *    Buku kotak-kotak disampul coklat.
    *    Menghapalkan tokoh cerita Hal.143, yang sudah di tetapkan, senin maju kedepan untuk drama, boleh menggunakan alat dan lain-lain sebagai properti.

    Febi
    Nindya
    Bi Sumi
    Panitia
    Tim 1
    Tyza
    Safa
    Tara
    Naja
    Tim 2
    Ajeng
    Fay
    Davina
    Darryl
    Tim 3
    Debh
    Aisyah
    Rafi
    Ilhan
    Tim 4
    Gitta
    Zahra
    Sasha
    Yudis
    Tim 5
    Lindi
    Gavin
    Wishnu
    Abil
    Tim 6
    Fathur
    Aryo
    Arga
    Hilman
    Tim 7
    Dirsya
    Jano
    Firdan
    Ilhan
    Tim 8
    Alea
    Astri
    Dira
    Yudis

    Artaqiem Daydy, S.Si.
    Wali Kelas 3C